Profil Sirkuit MotoGP Musim 2015

Posted by


MOTOGP Logo
MOTOGP






Untuk MotoGP musim 2015 akan digelar sebanyak 18 seri di 18 sirkuit. Dan berikut adalah profil sirkuit MotoGP musim 2015 :
Losail International Circuit (Qatar)
LOSAIL INTERNATIONAL CIRCUIT
SIRKUIT LOSAIL
Panjang Lintasan : 5,4 km ( 3,34 mil)
Tikungan : 6 tikungan kiri dan 10 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 12 meter ( 39,37 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 1.068 meter
Losail International Circuit pertama kali menggelar event MotoGP pada tahun 2004. Pada saat pertama kali menjadi tuan rumah Moto GP, sirkuit yang terletak di pinggiran kota Doha, Qatar ini menggelar race pada siang hari. Baru mulai tahun 2008, MotoGP di Qatar diubah menjadi night race. Sirkuit kebanggaan Qatar ini dibangun dengan biaya mencapai US$ 58 juta dalam jangka waktu kurang lebih satu tahun.
Circuit Of The Americas (Amerika Serikat)
CIRCUIT OF THE AMERICAS
SIRKUIT AUSTIN
Panjang Lintasan : 5,5 km ( 3,43 mil)
Tikungan : 11 tikungan kiri dan 9 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 15 meter ( 49,21 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 1.200 meter
Circuit Of The Americas (COTA) juga sering disebut sebagai Sirkuit Austin karena memang terletak di kota Austin, Texas, Amerika Serikat. Sirkuit yang selesai dibangun pada 2012 dan dapat menampung hingga 120 ribu penonton ini terletak dalam suatu komplek seluas 1000 hektar. Circuit Of The Americas di rancang oleh seorang arsitek dan desainer sirkuit terkenal asal Jerman, Hermann Tilke. Sirkuit ini pertama kali menjadi tuan rumah gelaran MotoGP pada tahun 2013.
Autodromo Termas De Rio Hondo Circuit (Argentina)
Termas De Rio Hondo Circuit
SIRKUIT RIO HONDO
Panjang Lintasan : 4,8 km ( 2,99 mil)
Tikungan : 5 tikungan kiri dan 9 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 16 meter ( 52,49 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 1.076 meter
Autódromo Termas de Río Hondo adalah sirkuit balap yang terletak di kota Termas de Rio Hondo, Provinsi Santiago del Estero, Argentina. Sirkuit ini dirancang oleh desainer Italia, Jarno Zaffelli, dan Autodromo Termas de Rio Hondo mendapatkan lisensi untuk menggelar balapan dari FiA sampai 17 Juli 2016. Menempati area seluas 240 hektar, Autodromo Termas de Rio Hondo diharapkan bisa menyajikan atmosfer balap yang luar biasa. Belum banyak pembalap MotoGP yang menjajal sirkuit ini. Tercatat baru empat rider motogp seperti Stefan Bradl, Alvaro Bautista, Cal Crutchlow dan Hector Barbera yang mendapat kesempatan untuk berpacu di trek ini.
Circuito de Jerez (Spanyol)
Jerez Circuit
SIRKUIT JEREZ
Panjang Lintasan : 4,4 km ( 2,75 mil)
Tikungan : 5 tikungan kiri dan 8 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 11 meter ( 36,09 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 607 meter
Sirkuit Jerez dibangun pada tahun 1986 dan mulai menjadi tuan rumah Grand Prix MotGP pada 1987. Terletak di sebuah lembah kecil di selatan Spanyol, Jerez diberkati dengan cuaca konsisten baik dan pemandangan yang indah, banyak tribun yang menyediakan fasilitas tampilan yang sempurna dan dapat menampung hingga 250.000 penonton. Berkat cuaca yang mendukung, Sirkuit Jerez dapat digunakan oleh tim balap untuk melakukan tes sepanjang tahun.
Le Mans (Perancis)
Le Mans Circuit
SIRKUIT LE MANS
Panjang Lintasan : 4,2 km ( 2,6 mil)
Tikungan : 5 tikungan kiri dan 9 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 13 meter ( 42,65 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 674 meter
Le Mans sebenarnya adala sebuah sirkuit besar dengan panjang total mencapai lebih dari 13 km. Ini merupakan sirkuit legendaris Perancis yang setiap tahunnya menggelar balap ketahanan yang terkenal, 24 Hours of Le Mans. Sedangkan untuk gelaran MotoGP sendiri hanya menempati sebuah sirkuit mini dengan panjang 4,2 km yang dikenal dengan nama Sirkuit Bugatti. Sirkuit Le Mans pertama kali menjadi tuan rumah Grand Prix pada tahun 1969.
Autodromo del Mugello (Italia)
Mugello Circuit
SIRKUIT MUGELLO
Panjang Lintasan : 5,2 km ( 3,26 mil)
Tikungan : 6 tikungan kiri dan 9 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 14 meter ( 45,93 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 1.141 meter
Sirkuit Mugello adalah sirkuit milik Ferrari yang terletak 30 km timur laut Florence dan terletak di sebuah desa yang indah. Meski terletak di pedesaan, Mugello adalah sirkuit modern dengan fasilitas lengkap. Mugello juga dikenal sebagai salah satu sirkuit dengan pemandangan yang indah serta memiliki tingkat keamanan yang tinggi. Lintasannya sendiri dikenal sebagai salah satu sirkuit paling menantang bagi pembalap.
Circuit de Barcelona-Catalunya (Spanyol)
Circuit Catalunya
SIRKUIT CATALUNYA

Panjang Lintasan : 4,7 km ( 2,94 mil)
Tikungan : 5 tikungan kiri dan 8 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 12 meter ( 39,37 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 1.047 meter
Circuit de Catalunya merupakan salah satu sirkuit yang terletak di pinggiran kotaBarcelona, Spanyol. Tepatnya di Montmelo. Sirkuit ini dipakai untuk balapan Formula Satu, GP2, MotoGP, dan Spanish GT. Sirkuit Catalunya mulai dibangun pada tahun 1991 dan selesai dibangun pada tahun yang sama. Secara teknikal, sirkuit dengan kapasitas hingga 104 ribu penonton ini mempunyai layout yang cukup unik. Antara ajang F1 dan MotoGP, mempunyai jalur yang berbeda di beberapa titik.
TT Circuit Assen (Belanda)
TT Assen Circuit
SIRKUIT TT ASSEN
Panjang Lintasan : 4,5 km ( 2,82 mil)
Tikungan : 6 tikungan kiri dan 12 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 14 meter ( 45,93 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 487 meter
TT Circuit Assen merupakan sebuah sirkuit balap di Belanda yang terletak di dekatAssen. Sirkuit ini dibangun pada tahun 1955 dan digunakan untuk kejuaraan Superbikedan MotoGP. Sirkuit Assen memiliki kapasitas hingga 100.000 penonton termasuk 60.000 diantaranya adalah kursi untuk penonton. Sirkuit Assen adalah satu-satunya sirkuit yang menyelenggarakan kejuaraan dunia balap motor setiap tahun sejak tahun 1949. Sirkuit ini dulunya diperuntukkan untuk balapan Dutch TT (Tourist Trophy) pada tahun 1954 yang sebelumnya diselenggarakan di jalan raya.
Sachsenring (Jerman)
Circuit Sachsenring
SIRKUIT SACHSENRING
Panjang Lintasan : 3,7 km ( 2,28 mil)
Tikungan : 10 tikungan kiri dan 3 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 12 meter ( 39,37 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 700 meter
Sirkuit Sachsenring disebut-sebut sebagai sirkuit terkecil dan paling rumit sepanjang sejarah Moto GP. Kombinasi 10 tikungan kiri dan tiga tikungan kanan yang dimiliki sirkuit ini cukup menyulitkan beberapa pebalap yang memacu motornya di sana. Sachsenring kali pertama menggelar MotoGP pada 1998. Banyak perbaikan yang telah dilakukan sejak saat itu, termasuk peningkatan tata letak secara drastis pada 2001.
Indianapolis Motor Speedway (Amerika Serikat)
Indianapolis Motor Speedway CIrcuit
SIRKUIT INDIANAPOLIS
Panjang Lintasan : 4,2 km ( 2,59 mil)
Tikungan : 10 tikungan kiri dan 6 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 16 meter ( 52,49 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 872 meter
Indianapolis Motor Speedway merupakan salah satu sirkuit yang terletak diIndianapolis, negara bagian Indiana, Amerika Serikat. Sirkuit ini dipakai untuk balapanIndianapolis 500, NASCAR, IndyCar, Formula Satu, dan MotoGP. Pada tahun 2008, Indianapolis diresmikan sebagai sirkuit penyelenggara motogp dengan beberapa perubahan yang menyesuaikan permintaan FIM sebagai otoritas tertinggi. Perubahan tersebut meliputi penambahan 16 tikungan yang digabungkan dengan trek lurus pada sirkuit oval ciri khas Indianapolis dengan panjang 4.168km.
Automotodrom Brno (Republik Ceko)
Brno Circuit
SIRKUIT BRNO
Panjang Lintasan : 5,4 km ( 3,36 mil)
Tikungan : 6 tikungan kiri dan 8 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 15 meter ( 49,21 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 636 meter
Automotodrom Brno merupakan sebuah sirkuit balap di Republik Ceko yang terletak di dekat Brno. Sirkuit ini dibangun pada tahun 1987 dan digunakan untuk kejuaraanSuperbike, A1GP dan MotoGP. Sirkuit Automotodrom Brno cukup populer dikalangan pembalap dunia sejak 1930 sampai 1982 dengan trek yang melewati desa-desa dan kota bagian barat Brno. Sirkuit Brno di bangun menyerupai mangkuk dengan pemandangan yang sangat baik denga dikelilingi bukit dan hutan dengan trek dan sudut yang cepat dan bergelombang, sehingga bagi para penggemar dan pengendara sirkuit Automotodrom Brno menjadikannya salah satu sirkuit terbaik di ajang balap motor grand prix.
Silverstone (Inggris)
Silverstone Circuit
SIRKUIT SILVERSTONE
Panjang Lintasan : 5,9 km ( 3,67 mil)
Tikungan : 8 tikungan kiri dan 10 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 17 meter ( 55,77 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 770 meter
Pada MotoGP tahun 1986 hingga 2009, Grand Prix Inggris digelar di Donington Park. Baru pada tahun 2010 setelah pengelola sirkuit Silverstone melakukan perbaikan dan memberikan layout baru untuk perhelatan MotoGP dan F1, maka FIM pun memilih untuk kembali menggelar MotoGP di Silverstone pada tahun 2010 lalu. Sirkuit Silverstone dikenal sebagai salah satu trek tercepat dalam kalender MotoGP.
Misano World Circuit Marco Simoncelli (Italia)
Misano CIrcuit
SIRKUIT MISANO
Panjang Lintasan : 4,2 km ( 2,63 mil)
Tikungan : 6 tikungan kiri dan 10 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 14 meter ( 45,93 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 565 meter
Sirkuit Misano sejatinya berada di wilayah Italia, tepatnya di sekitar Kota Misano, Provinsi Rimini. Namun, karena Italia sudah memiliki ajang GP sendiri, balapan di Misano kemudian diberi tajuk GP San Marino. Misano mengalami renovasi besar-besaran pada 2006 demi mendapat lisensi sebagai venue penyelenggaraan MotoGP. Lintasan yang semula melawan arah jarum jam dibalik menjadi searah jarum jam untuk memenuhi regulasi keamanan MotoGP. Lebar lintasan pun diperlebar menjadi 14 meter. Siruit sepanjang 4,226 kilometer ini awalnya bernama Misano World Circuit. Namun sejak 2011, nama pembalap Marco Simoncelli resmi ditambahkan di bagian belakang. Penambahan nama Simoncelli didedikasikan untuk mengenang sang pembalap yang tewas akibat kecelakaan di Sirkuit Sepang, Malaysia, sepekan sebelum GP San Marino musim itu digelar.
MotorLand Aragon (Spanyol)
MotorLand Aragon CIrcuit
SIRKUIT ARAGON
Panjang Lintasan : 5,1 km ( 3,16 mil)
Tikungan : 10 tikungan kiri dan 7 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 15 meter ( 49,21 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 968 meter
Ciudad del Motor de Aragón atau yang lebih dikenal sebagai sirkuit Motorland Aragón. Merupakan sebuah lintasan balap yang berada di dekat kota Alcañiz, Spanyol. Aragón didesain oleh arsitek terkenal dari Jerman, Hermann Tilke. Bekerja sama dengan Foster Partners, sebuah perusahaan arsitektural dari Inggris. Sirkuit ini mulai dipakai untuk balap MotoGP sejak tahun 2010, tepatnya pada 18 Maret 2010. Pada even debutnya itu, Aragon langsung memperoleh penghargaan IRTA Best Grand Prix of the Year. Hal ini baru pertama kali terjadi dimana sebuah sirkuit langsung memperoleh penghargaan ini di ajang debutnya.
Twin Ring Motegi (Jepang)
Twin Ring Motegi Circuit
SIRKUIT MOTEGI
Panjang Lintasan : 4,8 km ( 2,98 mil)
Tikungan : 6 tikungan kiri dan 8 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 15 meter ( 49,21 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 762 meter
Nama “Twin Ring” diberikan, memang karena dalam sirkuit ini terdapat dua lintasan balap. Yang satu berbentuk oval dengan panjang 2.493 meter. Yang satunya lagi dipakai untuk balap seperti MotoGP dengan panjang lintasan 4.8 kilometer. Awalnya sirkuit ini dibangun tahun 1997 oleh Honda untuk membawa IndyCar Series ke Jepang. Pembalap MotoGP yang paling sukses di sirkuit ini adalah Loris Capirossi, dengan mengantongi 3 kemenangan dengan motor Ducati dalam tiga musim berturut-turut.
Philip Island (Australia)
Phillip Island Circuit
SIRKUIT PHILLIP ISLAND
Panjang Lintasan : 4,4 km ( 2,76 mil)
Tikungan : 7 tikungan kiri dan 5 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 13 meter ( 42,65 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 900 meter
Setelah sirkuit Assen, Phillip Island merupakan sirkuit dengan average speed terkencang ( 177 km per jam) dalam kalender MotoGP. Hal ini bisa terjadi, karena hampir semua tikungan Phillip Island berkarakter high speed. Sirkuit ini dikenal memiliki rintangan berupa angin yang cukup kencang. Hal ini bisa dimaklumi karena Philip Island terletak dipinggir pantai. Saking dekatnya dengan pantai, kabarnya kadang pasir pantai terbawa angin hingga ke dalam sirkuit.
Sepang Internacional Circuit (Malaysia)
Sepang Internacional Circuit
SIRKUIT SEPANG
Panjang Lintasan : 5,5 km ( 3,44 mil)
Tikungan : 5 tikungan kiri dan 10 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 22 meter ( 72,18 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 920 meter
Sirkuit Sepang dikenal sebagai salah satu sirkuit terbaik di dunia. Sirkuit yang berdiri di komplek seluas 2300 hektar ini dibangun hanya dalam waktu 14 bulan. Sepang menjadi tuan rumah balap MotoGP pada April 1999 dan langsung menjadi standar bagi sirkuit bertaraf internasional di seluruh dunia. Selain layout sirkuit yang manantang, sirkuit Sepang juga mempunyai tantangan lain berupa cuaca. Terletak di negara tropis, suhu udara panas dan tingkat kelembaban yang tinggi adalah ujian yang sesungguhnya bagi para pembalap.
Comunitat Valenciana – Ricardo Tormo (Spanyol)
Ricardo Tormo Circuit
SIRKUIT RICARDO TORMO
Panjang Lintasan : 4,0 km ( 2,49 mil)
Tikungan : 9 tikungan kiri dan 5 tikungan kanan
Lebar Lintasan : 12 meter ( 39,37 kaki )
Lintasan Lurus Terpanjang : 876 meter
Sirkuit Ricardo Tormo selesai dibangun pada tahun 1999 dan langsung menggelar Grand Prix MotoGP pada tahun yang sama. Sirkuit Ricardo Tormo merupakan sebuah sirkuit balap di Spanyol yang terletak di dekat Valencia. Meskipun melihat jalur yang dianggap cukup kecil, sirkuit ini memiliki kompleks pit berisi 48 garasi dan podium stadion dapat menampung hingga 150.000 penonton.


Blog, Updated at: 10.49

Update

    Sering Dibaca