Tips Menghilangkan Bau Kamar Tidur ini bisa anda lakukan sebagai salah satu usaha untuk menjadikan kamar lebih sehat, tidak pengap, apek, dan lain sebagainya. Dikarenakan ruang ini sebagai tempat anda beristirahat diwaktu malam, tentu membutuhkan perawatan khusus yang pada intinya akan menjadikan anda lebih nyaman berada di ruang tersebut. Seperti apa dan bagaimana cara mengatasi kamar tidur yang berbau tidak enak? Simak saja artikel kami ini sampai selesai!
Seperti yang kami jelaskan pada postingan kami sebelumnya terkait dengan kamar tidur, ruangan ini merupakan elemen penting yang memang harus ada didalam rumah. Selain untuk menjaga privasi yang lebih pribadi, ruang ini juga bisa multifungsi yang umum digunakan untuk tidur, belajar, istirahat, atau bahkan bisa merangkap sebagai ruang kerja. Jadi kebersihan kamar tidur itu sangat penting untuk dijaga supaya anda bisa betah berlama-lama didalamnya. Nah sebagai bentuk tips yang bisa digunakan untuk mengatasi bau kamar tidur, mungkin rincian berikut bisa membantu bagi anda untuk menghilangkan bau kamar tidurAnda
1. Buka Jendela Atau Ventilasi Kamar
Cara yang pertama ini terbilang sangat sederhana dan mungkin tidak terpikirkan oleh anda. Adanya bau atau aroma yang tidak sedap pada kamar karena udara didalamnya tidak berganti secara rutin. Dengan dibukanya jendela, tentu angin baru yang masih segar akan masuk dan menggantikan udara yang sudah pengap dan berbau. Lakukan secara rutin setiap hari supaya ruang kamar anda lebih sehat.
2. Mencuci Selimut Dan Sarung Bantal
Tips Menghilangkan Bau Kamar Tidur yang selanjutnya ialah mencuci semua bahan yang sering digunakan pada saat anda tidur. Tidak terkecuali sprei, sarung bantal, selimut, dll. Hal ini bertujuan untuk menghilangkan bau yang disebabkan oleh keringat, debu yang menempel, atau hal lain yang biasanya terjadi diluar dugaan. Jika anda sudah mencucinya, mungkin tambahan pengharum (pewangi) pada saat mencuci akan memperoleh hasil yang lebih optimal.
3. Membersihkan Kamar Tidur Dengan sempurna
Jika sebelumnya anda acak-acakan dan lebih malas bersih-bersih ruang kamar, ada baiknya jika anda meninggalkan kebiasaan buruk tersebut. Kamar yang kotor lebih rentan kuman dan bersarangnya penyakit sehingga ada kemungkinan akan berbahaya bagi kesehatan. Jadi bersihkan kamar dari debu, sampah, dll.
4. Hindari Menggantung Pakaian
Secara tidak sadar anda langsung menggantung baju yang sudah dipakai pada paku, cantelan, dibelakang pintu, dan sejenisnya. Baju yang sudah kotor sebaiknya ditaruh pada tempatnya dan akan lebih baik lagi apabila baju kotor tersebut langsung dicuci. Sebab jika dibiarkan lama digantung dalam kamar, maka akan menimbulkan bau yang tidak sedap bahkan akan menjadi sarang nyamuk.
5. Pasang Pengharum Ruangan
Tips Menghilangkan Bau Kamar Tidur ini mungkin terbilang yang paling sederhana. Sebab anda hanya perlu memasang tambahan pengharum untuk meredam adanya bau yang tidak sedap. Tapi meski demikian anda harus tetap menjaga kebersihan supaya bisa meminimalisir adanya sumber atau pemicu dari munculnya aroma tidak sedap tersebut.
Semua tips yang sudah kami sebutkan diatas sebenarnya tidak berlaku jika ruangan anda mengunakan AC. Tapi sebagai tips tambahan, mungkin cara sederhana diatas akan sangat membantu bagi anda. Jangan lupa untuk lebih rutin mencuci kaos kaki dan sepatu. Sebab hal ini juga menjadi salah satu pemicu dari bau tidak enak dalam ruangan.