Panduan Membuat Playlist di YouTube

Posted by

Sebagai YouTuber ataupun pelaku YouTube marketing, tentu kita ingin video kita ditonton banyak orang. Jumlah penonton video termasuk salah satu indikator keberhasilan dalam kegiatan YouTube marketing. Makin banyak penonton video, maka pesan yang kita sampaikan tersebar makin luas.
Salah satu cara meningkatkan jumlah penonton adalah dengan memakai fitur playlist. Melalui fitur playlist, kita bisa mengelompokkan berbagai video yang berkaitan dalam satu playlist. Alhasil, ketika penonton selesai menonton sebuah video, mereka akan diajak untuk menonton video lainnya.
Berikut langkah-langkah membuat playlist di channel YouTubemu.
1. Pastikan kamu sudag sign in ke YouTube. Jika sudah, buka channelmu.
2. Di channel YouTubemu, klik menu playlist.
3. Selanjutnya klik tombol playlist baru.
4. Berikan nama untuk playlistmu. Klik tombol buat.
5. Selanjutnya tambahkan deskripsi untuk playlistmu. Tuliskan deskripsi untuk playlistmu.
6. Klik juga tombol setelan playlist.
7. Lakukan pengaturan terkait playlistmu.
  • Privasi playlist; tentukan siapa yang bisa melihat playlist. Jika video-videonya ditujukan untuk publik, maka pilih opsi publik.
  • Pengurutan: tentukan bagaimana playlist akan diurutkan.
8. Kamu bisa juga klik tab tambahkan otomatis.
  • Pengaturan ini digunakan jika nantinya kamu ingin video ditambahkan secara otomatis
  • Klik tombol tambahkan aturan.
9. Selanjutnya, atur pengaturan apa yang akan dipakai (perhatikan gambar di bawah).
  • Misalkan, saya memakai opsi deskripsi.
  • Nantinya, setiap video yang deskripsinya yang mengandung kata kunci “www.PanduanBlogging.com” akan ditambahkan secara otomatis ke playlist ini.
10. Klik simpan.
11. Selanjutnya klik tombol tambahkan video.
12. Mulailah menambahkan video ke playlistmu. Pilih video yang hendak kamu tambahkan.
13. Sekarang video sudah ditambahkan ke playlist. Playlist ini sudah bisa diakses oleh publik. 
14. Kamu juga bisa membagikan playlist ini. Untuk membagikan playlist, klik tombol bagikan.
15. Selanjutnya, kamu bisa membagikan playlist dengan berbagai cara. 
  • Kamu bisa membagikan playlistnya melalui media sosial.
  • Bisa juga dengan menyematkan (embed) playlistnya di blog/web. 
  • Atau kamu juga bisa membagikan playlistnya melalui email. 
Berikut contoh playlist yang sudah jadi pada Youtube

Itulah cara membuat playlist di YouTube. Intinya, kamu bisa memanfaatkan playlist untuk membantu meningkatkan jumlah tayangan terhadap videomu. Playlist juga digunakan untuk mengelompokkan berbagai video yang relevan dalam satu tempat/kategori tertentu. 
Sumber : panduanyoutubemarketing.com


Blog, Updated at: 12.56

Update

Sering Dibaca