Cara Mengetahui Responsive Blog atau Website Anda

Posted by

Bagaimana Cara Cek Responsive Template Blog atau Website ? itu mungkin pertanyaan yang terlintas buat anda yang ingin mengetahui template blog responsive. Blog atau website yang responsive adalah memiliki template yang bisa diakses oleh semua perangkat mulai dari smartphone, tablet, minibook, laptop dan desktop.
Dengan memiliki tampilan situs yang responsive maka akan mempermudah pengunjung dalam mengakses situs kita. Akhir-akhir ini template responsive dirasa sangat penting karena kebutuhan internet semakin pesat tentu harus didukung dengan blog atau website yang responsive agar bisa diakses oleh semua perangkat tentunya lebih seo.
Sekarang ini banyak sekali penyedia template menawarkan responsive blog mulai dari yang premium maupun gratis, anda bisa memulai mendapatkan template responsive dengan keyword “Template responsive seo friendly fast loading” maka anda akan ditampilkan beberapa template keren dengan fitur seo dan responsive didalamnya.

Cara Cek Responsive Template Blog atau Website

Untuk cek responsive template bukanlah hal yang sulit, diantaranya dengan mengecilkan tampilan browser anda, jika terlihat sempurna maka template sudah responsive, seperti ini:
cara cek responsive blog website
Responsive template blog Pena Indigo
Namun untuk lebih jelasnya, anda bisa cek responsite dengan bantuan tool online yang akan menampilkan halaman blog anda dengan semua perangkat, ikuti tutorial berikut ini:
Langkah Pertama: Kunjungi situsnya terlebih dahulu disini http://ami.responsivedesign.is/
Langkah Kedua: Silahkan masukkan URL blog anda pada kolom “See your site responsive” dan klik “Go!”seperti gambar berikut:
cek responsive template blog
cek responsive template mobile friendly
Tunggu loading, dan lihat hasilnya. seperti dibawah ini:
cek responsive template blog atau website
Tampilan responsive template Blog Pena Indigo
Bagaimana mudah bukan? sekarang anda bisa mulai cek template responsive dengan mudah dan cepat. dan tool diatas banyak digunakan oleh penjual template untuk memberikan screenshot template karya mereka yang responsive.
Demikian informasi singkat tentang Cara Mengetahui Responsive Blog atau Website semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Sumber : penaindigo.com


Blog, Updated at: 03.39

Update

    Sering Dibaca