Huawei Ideas s7 Slim

Posted by

Huawei Ideas s7 slim memiliki ukuran 200 x 109, 5 x 12, 5 dengan berat 440 gram. Huawei mendesain tablet tipis ini dengan melengkapinya dengan layar TFT dengan daya sentuh yang lumayan sensitive. Layar yang berukuran 7 inchi ini memiliki resolusi sebesar 480 x 800 pixel sehingga layar lumayan tampak jernih dan cerah jika dipandang. Tak hanya itu saja, untuk membuat performanya sempurna sangat mengakses data, Huawei melengkapi tablet ini dengan processor tipe snapdragon yang memiliki kecepatan 1 GHz.
Huawei Ideas s7 slim ini juga dilengkapi dengan RAM sebesar 512 MB dengan media penyimpanan internal berukuran 8GB dan memori eksternal hingga 8 GB. Anda bisa menggunakannya untuk menyimpan data yang memang dibutuhkan. Untuk akses internet, tablet ini didukung dengan fasilitas Wi-Fi dan jaringan Edge dan 3G. Selain itu, tablet yang mempercayakan OS Android Froyo sebagai operasi sistemnya ini dilengkapi dengan kamera belakang yang berukuran 3, 15 MP dan kamera depan yang hanya bertipe VGA saja. Sebagai powernya, Huawei menunjang tablet ini dengan baterai yang berkapasitas 3250 mAh yang mampu bertahan selama 6 jam jika hanya Anda gunakan untuk berbicara.
Huawei IDEOS S7 Slim_2
Huawei Ideas s7 slim ini menawarkan harga yang terjangkau sehingga diharapkan semua kalangan dapat membelinya sebagai penunjang aktivitasnya. Tablet harga terjangkau ini dipastikan tak akan membuat Anda kanker alias kantong kering karena harganya yang benar-benar ekonomis. Anda bisa mendapatkan tablet Huawei ini dengan mengeluarkan budget 1, 1 juta saja. Benar-benar terjangkau untuk gadget keren dengan kualitas yang tidak bisa dibilang murahan.


Blog, Updated at: 23.39

Update

    Sering Dibaca