HAIR DRYER

Posted by

Hairdyer bisa membuat rambut cepat kering dan indah
Teori Dasar
Sebuah peswat pengering rambut mempunyai tiga bagian utama: sebuah motor, elemen pemanas, dan kipas. Ketika pesawat berputar, elemen pemanas membawa panas dan kipas menghembuskan aliran udara panas dari elemen keluar melalui terali. Sakelar yang mengoperasikan pesawat mempunyai satu atau lebih kedudukan. Beberapa pengering rambut memiliki beberapa sakelar, satu pengontrol motor dan satu atau dua pengontrol elemen pemanas. Banyak pengering rambut ditempatkan  dalam sebuah segel rumah plastik; rumah ini tidak dapat dibongkar untuk diperbaiki. Jika pesawat jenis ini tidak berfungsi, bawalah pesawat ke servis profesional. Perkirakan biaya perbaikan sebelum ditetapkan perbaikan-perbaikan; seberapa banyak biaya yang diperlukan untuk mengganti pesawat dengan yang baru jika dibandingkan dengan memperbaikinya.
Perhatian: Sebelum mengerjakan beberapa pekerjaan pada pengering rambut, yakinkan bahwa steker pesawat sudah terlepas.



Pembersihan dan Pelumasan
Komponen dalam pada pengering rambut mengumpulkan banyak kotoran; saat pesawat berputar, debu dan rambut2 terisap masuk aliran udara masuk. Bongkarlah rumah dan bagian2 komponen secara periodik, dan cek terminal2 di dalam unit. Jika terminal terbakar, kotor, atau terkorosi, bersihkan dengan wool baja (steel wool) yang baik dan kain lunak. Keluarkan rambut dan kotoran dari semua bagian. Bersihkan poros motor dan bantalan kipas yang berputar, dan lumasi bagian2 ini dengan minyak RT yang jernih — minyak mesin jahit juga baik.
Ketika Anda membersihkan pesawat, cek sakelar ON/OFF dan, jika pesawat memilikinya, sakelar pengontrol elemen pemanas. Bersihkan dan kencangkan terminal2 sakelar. Jika sakelar tersumbat kotoran, lepaskan sambungan ujung kawat padanya dan keluarkan kotoran dari sakelar. Semprot terminal2 sakelar dengan pembersih kontak listrik, dapat diperoleh (tersedia) di reparasi2 pesawat dan suplier komponen listrik. Kembalikan sakelar seperti semula dan seterusnya beberapa saat masukkancleaner pada bagian2 yang bergerak, dan sapulah dengan kain lembut untuk membersihkannya; kemudian pasang kembali.
Pemanasan Lebih
Karena panas yang dihasilkan oleh elemen sangat tinggi, pesawat mempunyai pengaman beban lebih, yang akan mematikan putaran elemen pemanas saat panas yang dihasilkan terlalu tinggi. Jika pesawat berhenti berputar saat digunakan, putuskan sambungan pesawat ke sumber daya dan biarkan pesawat sampai dingin selama 30 menit atau lebih; kemudian ceklah lagi. Jika pesawat bekerja, permasalahan adalah panas lebih yang sederhana; pengaman panas beban lebih telah memutuskannya dan, begitu pesawat dingin,   maka akan mereset sendiri. Jika pesawat tidak bekerja setelah pendinginan selama 30 menit, pengaman beban lebih — dalam banyak hal adalah thermostat thermodisc (keping-panas) — biasanya ditempatkan pada rumah elemen pemanas. Carilah bagian yang lekuk dan cembung pada bimetal dengan diameter sekitar 1 inci.
Untuk menentukan lagi  pengaman beban lebih yang rusak, teslah dengan AVO, set pada skala Rx1; meter akan menunjuk pada nol . Jika pengaman beban lebih rusak, gantilah dengan yang baru yang sejenis. Keluarkan yang lama, dan sambungkan pengaman yang baru dengan cara yang sama seperti sambungan yang lama.

Elemen Pemanas
Beberapa pengering rambut mempunyai  sebuah elemen pemanas; beberapa mempunyai 2 elemen. Jika pesawat mati saat digunakan, dan pengaman beban lebih tidak rusak, permasalahan biasanya terjadi kerusakan pada elemen pemanasnya. Buka pesawat dan ujilah elemen. Jika elemen rusak, longgar, atau menggantung, itu harus diganti. Gantilah dengan elemen baru yang sejenis. Lepaskan sekrup yang memegang elemen lama, putuskan hubungan kelistrikannya, dan keluarkan elemen lama. Jika elemen lama tidak dapat dibongkar dari tempatnya, bawalah pesawat ke servis profesional, atau, jika pesawat tidak mahal, gantilah dengan yang baru.
Sakelar
Banyak pengering rambut mempunyai sakelar ON/OFF yang mengontrol motor dan satu atau dua sakelar tambahan — jika ada 2 elemen pemanas, dimungkinkan ada 2 sakelar — yang mengatur kedudukan pada elemen pemanas. Sakelar2 ini biasanya disambungkan seri; jika motor tidak berputar sebab sakelar ON/OFF tidak bekerja, elemen tidak akan panas. Jika motor berputar tetapi tidak ada panas yang keluar, sakelar pengontrol elemen pemanas mungkin rusak. Jika elemen di antara kedua elemen pesawat tidak juga panas, ceklah pengamana beban lebih sebelum pengetesan sakelar elemen.
Sakelar sering tidak berfungsi sebab kotor. Jika motor tidak berputar atau elemen tidak panas, bersihkan sakelar dengan pembersih kontak, seperti diuraikan di atas. Jika permasalahan ini tidak terpecahkan, dan jika elemen pemanas dan motor tidak tidak rusak, teslah sakelar dengan AVO, set pada skala Rx1, meter harus terbaca nol. Jika sakelar rusak, gantilah dengan yang baru yang sejenis. Sambungkan sakelar baru dengan cara yang sama seperti pada sambungan yang lama.
Kipas
Jika pengering rambut tidak dapat menghembuskan secara total, atau jika ia tidak dapat menghasilkan udara panas dalam jumlah yang cukup, kipas mungkin terikat sebab kotor atau lilitan rambut yang melingkar pada sudu2 kipas. Bongkarlah pesawat  dan bersihkan poros motor dan bantalan putaran kipas. Lumasilah bagian2 ini dengan minyak RT yang ringan — minyak mesin jahit juga baik. Putar kipas dengan tangan untuk mengujinya. Jika kipas belum dapat berputar dengan mudah, gantilah kipas dengan yang baru yang sejenis. Keluarkan kipas yang lama dengan melepas bantalan dan puli kipas pada poros motor. Tempatkan kipas yang baru pada poros motor dan sambungkan dengan cara yang sama seperti pada sambungan yang lama; kemudian gantilah bantalan.
Jika kipas tidak terikat, teslah sudu2 kipas; sudu2 terbuat dari logam atau dari plastik. Sudu2 kipas logam dapat bengkok; lekukkan dengan baik sehingga dapat kembali seperti semula dengan tang. Jika sudu2 ada yang bengkok, gantilah kipas seperti diuraikan di atas. Sudu2 kipas plastik mungkin pecah atau hancur; jika sudu2 rusak, gantilah kipas dengan yang baru yang sejenis.


Motor
Jika motor tidak berputar, bongkar pesawat dan putar poros motor dengan tangan.  Jika terlalu keras untuk berputar, lumasilah motor dengan minyak RT ringan — minyak mesin jahit juga baik. Putar poros lagi hingga berputar dengan bebas. Kadang2 pesawat akan berputar secara normal dan kemudian dengan tiba2 mulai menghembuskan udara dingin; ini disebabkan oleh putaran motor yang lambat. Debu dan rambut yang  terbawa oleh aliran udara masuk pesawat dapat terus masuk bantalan motor, memperlambat putaran motor dan menyebabkan panas lebih dan berhenti. Keluarkan kipas dan bantalan, dan bersihkan kipas, bantalan, dan poros motor. Kemudian rakit kembali bagian2 tersebut.
Jika pembersihan dan pelumasan belum dapat membuat motor berputar, jika motor tidak dapat diputar dengan tangan, atau jika putaran motor keras, bawalah pesawat ke servis profesional.
i0 � p d 0� ��� motor. Tempatkan kipas yang baru pada poros motor dan sambungkan dengan cara yang sama seperti pada sambungan yang lama; kemudian gantilah bantalan.
Jika kipas tidak terikat, teslah sudu2 kipas; sudu2 terbuat dari logam atau dari plastik. Sudu2 kipas logam dapat bengkok; lekukkan dengan baik sehingga dapat kembali seperti semula dengan tang. Jika sudu2 ada yang bengkok, gantilah kipas seperti diuraikan di atas. Sudu2 kipas plastik mungkin pecah atau hancur; jika sudu2 rusak, gantilah kipas dengan yang baru yang sejenis.


Motor
Jika motor tidak berputar, bongkar pesawat dan putar poros motor dengan tangan.  Jika terlalu keras untuk berputar, lumasilah motor dengan minyak RT ringan — minyak mesin jahit juga baik. Putar poros lagi hingga berputar dengan bebas. Kadang2 pesawat akan berputar secara normal dan kemudian dengan tiba2 mulai menghembuskan udara dingin; ini disebabkan oleh putaran motor yang lambat. Debu dan rambut yang  terbawa oleh aliran udara masuk pesawat dapat terus masuk bantalan motor, memperlambat putaran motor dan menyebabkan panas lebih dan berhenti. Keluarkan kipas dan bantalan, dan bersihkan kipas, bantalan, dan poros motor. Kemudian rakit kembali bagian2 tersebut.
Jika pembersihan dan pelumasan belum dapat membuat motor berputar, jika motor tidak dapat diputar dengan tangan, atau jika putaran motor keras, bawalah pesawat ke servis profesional.


Permasalahan
Kemungkinan Penyebab
Pemecahan
Pesawat tidak berputar1. Tidak ada daya2. Kerusakan kabel power3. Sakelar ON/OFF kotor4. Sakelar ON/OFF rusak5. Sakelar elemen kotor6. Sakelar elemen rusak7. Motor rusak1. Cek kabel power, steker, dan KK. Cek peng-aman lebur atau CB pada panel utama; perba-kirangkaian.2. Teslah kabel; jika rusak, gantilah3. Bersihkan sakelar ON/OFF4. Tes sakelar ON/OFF; jika rusak, gantilah5. Bersihkan sakelar elemen 6. Tes sakelar elemen; jika rusak, gantilah
7. Bawalah  ke  servis  profesional,  atau  gantilah
pesawat.
Pesawat bertegangan1. Kabel power rusak2. Sistem kelistrikan  hu-bung singkat.1. Tes kabel ; jika rusak gantilah2. Bawalah ke servis profesional
Pesawat panas tetapi kipas tidak berputar1. Kipas kotor; kipas perlupelumasan2. Poros motor perlu dilu-masi3. Motor rusak1. Bersihkan dan lumasilah kipas2. Lumasilah poros motor dan bantalannya3. Bawalah  ke  servis  profesional  atau  gantilahpesawat.
Kipas berputar tetapipesawat tidak panas1. Sakelar elemen kotor2. Sakelar elemen rusak3. Sakelar ON/OFF kotor4. Sakelar ON/OFF rusak5. Pengaman beban lebihrusak6. Elemen pemanas rusak1. Bersihkan sakelar elemen2. Teslah sakelar elemen; jika rusak, gantilah3. Bersihkan sakelar ON/OFF4. Teslah sakelar ON/OFF; jika rusak, gantilah5. Teslah  pengaman  beban  lebih;  jika   rusak ,gantilah6. Gantilah  elemen  pemanas, atau gantilah pesawat.
Sumber


Blog, Updated at: 21.20

Update

    Sering Dibaca